Kerja keras adalah energi kita. Kalimat ini tak sekedar slogan atau iklan Pertamina, tetapi memiliki makna dan nilai luhur dalam proses panjang kehidupan pribadi manusia. Kalimat ini mampu memotivasi diri untuk tidak cepat menyerah pada kekalahan, dan mampu untuk bangkit kembali untuk memperbaiki diri ketika mengalami kegagalan. Kerja keras adalah energi yang bisa memotivasi kita untuk berjuang, bertahan dan memelihara sebuah harapan akan keberhasilan. Menjadi sebuah proses untuk mengolah energi itu sendiri hingga bernilai guna bagi kehidupan. Menjadi spirit yang memotivasi kinerja dalam kerangka pengembangan kebermaknaan diri.
Bekerja keras bukan sekedar ciri khas atau sebuah tradisi, melainkan sebuah energi yang senantiasa membudaya, membudidaya dan melahirkan karya pada diri manusia Berkat kerja keras para pejuang bangsa ini meraih kemerdekaan. Dengan kerja keras, bangsa ini mencicipi dan merasakan kemakmuran. Maka, harus dengan kerja keras pula bangsa kita bangkit dari kemunduran dan keterpurukan untuk kembali menapaki kesejahteraan yang adil dan merata. Bekerja keras, bekerja cerdas, bekerja ikhlas adalah energi yang kita butuhkan untuk bisa karena kerja keras adalah energi kita.
Secara fisik, energi akan habis tereksploitasi seiring makin menuanya bumi kita. Namun, energi yang sesungguhnya tak akan mati, selama kita masih mau berdiri, mampu mandiri, untuk bekerja keras di atas kekuatan sendiri. Energi seperti ini ada dalam diri kita dan tercermin lewat karya dan kinerja tanpa henti. Energi inilah yang lebih kita butuhkan untuk memperbaiki kemarin, menapaki saat ini dan menyongsong esok hari. Energi yang membuat kita senantiasa bisa dalam ketiadaan, mencari dalam keterbatasan dan memberi pada kekurangan. Energi yang dibangun di atas kesatuan hati dan pikiran untuk mengabdi akan melahirkan kerja keras yang tiada henti, sekalipun lelah dan ingin menyerah karena kerja keras adalah energi untuk kerja dan karya kita.
Sebagai sebuah perusahaan besar yang bertujuan melayani bangsa, Pertamina memaknai kerja keras adalah energi kita sebagai sumber motivasi bagi kinerjanya sekaligus untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.Bekerja keras melayani kebutuhan energi, bekerja keras untuk mengolah, menyediakan energi melalui produk-produk yang berkualitas dan terjangkau masyarakat, serta bekerja keras memacu semangat dan ethos kerja untuk mengabdi kepada negeri dan kesejahteraan bangsa. (Nia Hidayati)
terima kasih ya teh,,,blog ini benar2 bermanfaat buat saya,,semoga teteh bahagia dan sehat selalu,salam kenal
nice2x
Kerja keras –> Meninggalkan zona kenyamanan dengan maksud-tujuan dan visi yang jelas..
Saya tertarik untuk melakukan kerjasama dengan anda, jika berkenan silahkan hubungi saya melaui email saya